Daftar Resto n Food Outlet Halal MUI
Ini nih kerjaanku selama mudik kemarin. Tiap mau makan di mall, googling
dulu mana yang udah punya sertifikasi halal MUI. Walaupun tetap aja
kadang aku nongkrong di warung yang ga ada sertifikasinya, seperti
Daeng Tata Ribs, Bubur Barito, Mie Aceh, resto Padang, martabak manis en
telor, dkk. Karena seperti aku bilang di postku yang ini, di
Indo sepertinya ga selebay di Eropa lah, yang binatangnya tidak
dipotong dengan tidak menyebut bismillaah, jadi even sapi n ayam pun
jadi haram. Wallahu alam siih. Di pasar BenHil aja yang jual ayam hidup,
yang motong ayam orangnya khusus bukan si mas-mas yang ambil ayam.
Nah, daftar ini aku ambil dari website halalnesia yang katanya punyanya grup Halal Baik Enak. Yang di bawahnya, aku ambil dari hasil melototin satu-satu atau pasang tampang badak nanya mulu ke yang jaga resto, ada sertifikat halalnya apa ga.
Moga2 bermanfaat.
(updated 30 Nov 2013)
Daftar Resto Halal dari Halanesia dan Halal MUI
Mainly in Java
(tidak terbatas pada list ini saja)
Horee tambah panjang listnya. Hasil jalan2 n ceki2 resto di mall, ini update-an tempat makan yang udah ada cap halal MUInya. (Update: 13082014)
Nah, daftar ini aku ambil dari website halalnesia yang katanya punyanya grup Halal Baik Enak. Yang di bawahnya, aku ambil dari hasil melototin satu-satu atau pasang tampang badak nanya mulu ke yang jaga resto, ada sertifikat halalnya apa ga.
Moga2 bermanfaat.
(updated 30 Nov 2013)
Daftar Resto Halal dari Halanesia dan Halal MUI
Mainly in Java
- (Update 23072013) Domino's Pizza
- Hoka Hoka Bento
- Ah Mei Cafe ((Update 23072013: harap dicek di tiap cafe. Ada yg menemukan tidak halal, ada yang memiliki label halal seperti dalam foto ini )
Dipinjam dari FB Dukung Jaminan Produk Halal |
- A&W
- Pizza Hut
- Mc Donald’s
- Countrystyle Donuts
- CFC
- KFC
- Dunkin' Donut
- Mc Cafe
- Bakmi GM (Jakarta n Depok)
- Gokana Ramen & Teppan
- Waroeng Steak & Shake
- Lotteria
- D'Cost
- Ayam Bakar Mas Mono, Jakarta
- Kebab Turki Babarafi
- Raa Cha Suki & Barbeque , Jakarta, Bandung
- Bakmi Grand Kelinci, Jakarta, Cikarang
- Bakmi Saharjo, Tebet, Jakarta
- Raja Baso Tahu Saboga: Jakarta, Tangerang, Bandung, Pekanbaru, Makasar, Semarang, Jayapura
- Geulis Boutique Hotel & Café, Dago, Bandung
- Pempek 8 Ulu Cik Ning: Palembang, Jakarta, Bogor Depok, Tangerang, Bekasi, Bandung, Semarang, Makasar, Surabaya
- Java Kitchen, MKG, Grand Indonesia, Mal Puri Indah, PIM, Mal Summarecon Serpong, Kelapa Gading Boulevard, BSD, Jakarta, Serpong
- Chowking, Kuningan, Sudirman, Jakarta
- Shihlin: Bandung, Batam, Makasar, Medan, Jakarta, Semarang, Surabaya, Yogyakarta
- Sam’s Strawberry Corner Kebayoran Baru, Lebak Bulus, Dago, Setiabudi Bandung
Luar Jawa
- Raja’s Restaurant Nusa Dua, Bali
- Grand Santhi Hotel, The, Denpasar, Bali
- Lagenda Malaysian Food Garden, Kuta, Bali
- Lagenda Malaysian Fusion Restaurant, Sanur, Bali
- Taliwang Baru, Denpasar, Bali
- Hotel Nagoya Plasa, Lubuk Baja, Batam
- Goodway Hotel, Lubuk Baja, Batam
Tambahan dari website MUI (halalmui.org)
(tidak terbatas pada list ini saja)
- Majestyk Bakery and Cake Shop (pernah liat di Mampang)
- Ayam Panggang Matur Tengkyu, Yogyakarta
- Kopitiam 51, Yogyakarta
- Lauw Bakery, Jakarta
- Es Potong Singapore
- Ayam Goreng Bu Tini, Yogyakarta
- RM. Bale Bengong, Prambanan Yogyakarta
- Bebek Goreng Lezat H. Slamet, Yogyakarta
- KIKO Japanese Food Yogyakarta
Hasil chit-chat di beberapa grup halal dan hunting sendiri dan dari teman
- Saint Cinnamon : Bakery Cinnamon Rolls. (Gara-gara ga liat sertifikatnya, akhirnya nyokap yang nanya, dan dijawab halal serta ditunjukin sertifikatnya di dinding) ---> Juni 2013 diragukan, karena saat saya coba cari lagi sertifikasinya, tidak dipajang. Mungkin sedang diperpanjang.
- Mochi-mochi (mochi tradisional Taiwan): food stall aja di dekat berbagai supermarket besar. Enak bow. Lupa mau bawa pulang ke Jeddah. Habis ga pernah beli, dikasih doang. Logo Halalnya juga terpampang di dusnya.
- Platinum Resto (ternyata satu grup sama Gokkana. Di Anggrek Mall mereka ada di satu tempat yang sama juga dengan BMK)
- Bakso Malang Karapitan (BMK)
- Pho 24 - Vietnam noodle restoran. Di Gandaria City dipasang di depan restonya
- Cafe Seberang (ga tau dimana, tau dari temen)
- Doubledipps donut.
- (Update 23122012) Serabi Solo Notosuman Ny. Lidya - Jl. Notosuman Solo2
- (Update 23122012) Batagor Riri - Bandung
- (Update 23072013) Mayasari Bakery - Bandung
- (Update 23072013) Batagor Kingsley (ga mau kalah ama saingannya nih)
- (Update 29092013) Bakso Ah Fung - di Senayan City lihat ada sertifikat MUInya pas Juni kemarin mudik.
- (Update 30112013) D'Sushi Bodo - baru ada di Thamrin City (asyiik akhirnya bisa makan sushi halal lagi)
- (Update 30112013) D'Stupid Baker - di Pasar Festival Kuningan (belakang McD)
- (Update 30112013) Papa Beard Soes (liatnya di Ambassador Casablanca, tapi temen kasih tau di PIM Skywalk n Bandara Soeta juga ada)
Horee tambah panjang listnya. Hasil jalan2 n ceki2 resto di mall, ini update-an tempat makan yang udah ada cap halal MUInya. (Update: 13082014)
- Roti Boy!!! Jakarta dll, akhirnya bersertifikat halal juga dia. Cuma berani makan pas di Jeddah, sekarang bisa makan di Jakarta juga, en tentunya jauh lebih murah di Jakarta doong ;)
- Yoshinoya - Jakarta, Depok dll. Ini juga cihuyy. Kemaren jalan2 ngelewatin resto ini sambil berharap ada serti halal MUInya. Eh ternyata ada capnya di papan bilboardnya. Akhirnyaaa.... bisa makan beef bowl lagi deeh. Selama sebulan sampe 3 kali makan disini hahaha... Pelampiasan habis.
- Wonder Bakery - Solo. Kalau ke Solo pasti mampir kesini buat beli bagelennya yang ngetop itu. Pokoknya enak deeh. Alhamdulillaah sudah bersertifikat halal.
- Popolamama - Grand Indo, Jakarta. Tertarik ngeliat tagnya home made fresh pasta gitu. Trus iseng aja liat buku menu yang ditawarkan. Waah, ada cap halal MUInya padahal dia merupakan resto yang cukup baru. Tapi mundur teratur karena liat harganya yang fantastis hehehe... Nunggu aja deh, kali aja ada yang mau nraktir :p (http://bundavanrafizya.blogspot.com)
Komentar
Posting Komentar