Usai Diislamkan, 6 Warga Etnis Tionghoa Dapat Hadiah Haji dari Dubes Arab Saudi
Suasana pengislaman enam warga Tionghoa di Jakarta Timur, oleh Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Osama bin Mohammed Abdullah Al Shuaibi, Selasa (13/6/2017) (fajaronline.com/JawaPos.com) Ini Mimpi Wanita Tionghoa yang Membuatnya Masuk Islam Enam orang non muslim etnis Tionghoa mendapat hidayah di bulan suci ramadan. Mereka pun memutuskan masuk Islam. Adalah Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Osama bin Mohammed Abdullah Al Shuaibi, membimbing keenamnya untuk menjadi muslim. Kegiatan pembimbingan bersama Yayasan Pembina Mualaf AMOI dan PITI (Persatuan Islam Tionghoa Indonesia) itu berlangsung di Jakarta Timur, Selasa (13/6). Dalam acara tersebut juga digelar buka bersama dengan anak yatim piatu dan kaum duafa. Dilansir dari Fajaronline.com (Jawa Pos Group) , keenam mualaf tersebut yaitu Yoga Djonata, Olivia, Liana, Nathan, Mauris, dan Lady Diana. Turut menyaksikan pula, Wali Kota Jakarta Timur Bambang Musyawardana dan Ketua PITI Jakarta Raya H Denny Sanu